Lokasi saat ini:BetFoodie Lidah Indonesia > Kabar Kuliner
Kapolda: 80 persen SPPG sudah terbentuk di Aceh, guna dukung MBG
BetFoodie Lidah Indonesia2025-11-11 03:42:34【Kabar Kuliner】625 orang sudah membaca
PerkenalanKapolda Aceh Irjen Pol Marzuki Ali Basyah saat memberikan keterangan pers di Mapolres Aceh Barat di

Saya rasa 80 persen titik dapur MBG (di Aceh) sudah cukup sementara ini
Meulaboh (ANTARA) - Kapolda Aceh Irjen Pol Marzuki Ali Basyah mengangakan hingga saat ini pihaknya telah membentuk 80 persen titik Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai upaya mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di seluruh Aceh.
“Dari total target 300-an titik SPPG, sebanyak 80 persen titiknya sudah terpenuhi,” kata Marzuki Ali Basyah kepada wartawan di Meulaboh, Aceh Barat, Rabu.
Ia mengangakan saat ini pihaknya sedang memfasilitasi kesiapan pangan yang dibutuhkan untuk mendukung Program MBG.
“Kebutuhan MBG kan sangat besar, jadi harus kita siapkan ketahanan pangannya,” ucap Kapolda Aceh itu.
Baca juga: SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Pidie siap layani program MBG
Awalnya, kata dia, pihaknya berharap pasokan untuk kebutuhan MBG di Aceh dipasok melalui pengusaha atau pedagang lokal. Namun karena kebutuhannya sangat besar dan kebutuhan barang di lokal mengalami kekurangan pasokan, maka pasokan untuk dapur SPPG di Aceh juga harus didatangkan dari luar Aceh.
Sejauh ini, lanjut dia, dengan kehadiran 80 persen SPPG yang ditargetkan 300 titik di wilayah Aceh, Program MBG di Aceh saat ini berjalan sangat baik.
“Saya rasa 80 persen titik dapur MBG (di Aceh) sudah cukup sementara ini,” kata Marzuki Ali Basyah.
Baca juga: Pangdam Iskandar Muda Instruksikan Babinsa awasi MBG
Seperti diketahui, Program MBG Aceh adalah program pemerintah yang menyediakan makanan bergizi gratis, terutama bagi siswa Sekolah Dasar (SD) untuk membantu mencegah stunting dan meningkatkan kesehatan anak.
Program ini diinisiasi oleh Badan Gizi Nasional (BGN) dan sudah berjalan di berbagai wilayah Aceh.
SPPG jajaran Polda Aceh selama ini memasok MBG untuk siswa TK hingga SMA sederajat, serta kelompok 3B (Bumil/ibu hamil, Busui/ibu menyusui, dan Balita).
Baca juga: Polres Aceh Barat luncurkan layanan Program Makan Bergizi Gratis
Suka(11)
Artikel Terkait
- Ahli Ekologi Hewan: NTB jadi daerah penting bagi migrasi burung dunia
- Kemenbud tetapkan Cingkhui Aceh Jaya jadi warisan budaya ngak benda RI
- Jabar targetkan perluasan pasar lewat West Java Expo 2025
- Forum Pangan Dunia 2025 dibuka di Roma, rayakan 80 tahun FAO
- Akademisi: Pendatang di Yogyakarta alami tiga fase adaptasi budaya
- Sejarah Jakarta perlu masuk kurikulum di sekolah
- Kemendikdasmen raih penghargaan Mitra KCKR Terbaik 2024
- Festival Lima Danau momentum perkenalkan wisata Kabupaten Solok
- Laba bersih PalmCo tumbuh 84 persen jadi Rp3,48 T di kuartal III
- Kaltim bentuk SPPG wilayah 3T pastikan MBG sasar daerah terpencil
Resep Populer
Rekomendasi

Mewujudkan ekonomi berkeadilan tanpa tambang

Jabar targetkan perluasan pasar lewat West Java Expo 2025

Dinkes Kota Malang temukan mikroba di dalam sampel MBG

BGN apresiasi 31 SPPG di Lebak layani MBG aman dan ngak ada keracunan

Polri gelar tanam jagung kuartal IV guna dukung swasembada pangan

DPR RI: Program MBG kelompok 3B perlu diperkuat untuk cegah stunting

BJB tegaskan dukungannya pada MBG lewat pembiayaan SPPG

Puluhan siswa SMP di Tulungagung Jatim keracunan MBG